Motor Bensin
Motor Bensin dan Motor Diesel bekerja dengan gerakan torak bolak-balik (naik turun pada motor tegak), motor bensin dan diesel bekerja menurut prinsip 4 langkah dan prinsip ini umumnya digunakan pada teknik mobil. Untuk motor dengan penyalaan busi atau disebut motor bensin (premium) sedangkan untuk motor diesel menggunakan bahan bakar solar atau minyak diesel.
1. Motor Bensin
Pada langkah kerja motor bensin dapat dijelaskan sebagai berikut
Langkah Hisap
katup masuk terbuka, torak bergerak dari TMA (Titik Mati Atas) menuju TMB (Titik Mati Bawah) sambil menghisap campuran udara dan bahan bakar ke ruang silinder, bila torak sampai di TMB maka ruang silinder telah penuh terisi dengan campuran udara dan bahan bakar, langkah hisap itu telah selesai
Langkah Kompresi
katup masuk tertutup torak mulai bergerak dari TMB menuju TMA dengan mendesak campuran udara dan bahan bakar tadi dengan tujuan menaikan suhu bahan bakar agar mudah terbakar, sebelum torak mencapai TMA busi akan memercikan bunga api kedalam silinder
Langkah Usaha
bahan bakar yang telah di kompres tadi dipercikan bunga api dari busi dengan seketika terjadi ledakan yang mengakibatkan terdorongnya torak menuju TMB itulah yang disebut dengan langkah usaha
Langkah Buang
sisa pembakaran bahan bakar tadi telah menjadi kotoran yang harus dibuang, saat torak berada di TMB dan menuju TMA, katup buang terbuka dan torak bertugas untuk mendorong sisa pembakaran menuju katup buang.
Seluruh proses kemudian diulang dari langkah hisap sampai langkah buang, hal tersebut adalah prinsip dari cara kerja motor 4 langkah (4 tak)
2. Motor Diesel
Prinsip kerja motor diesel berbeda dengan prinsip kerja motor bensin, jika motor bensin menyalakan bahan bakar dengan busi lain halnya dengan motor diesel, yaitu dengan cara kompresi yang tinggi, maka dari itu udara akan menjadi sangat panas dan sanggup menyalakan bahan bakar yang telah dikompres dengan sendirinya.
Prinsip kerja motor diesel 4 langkah adalah sebagai berikut :
Langkah Hisap
pada saat torak dari TMA menuju TMB, katup masuk terbuka dan menghisap bahan bakar ke dalam silinder, dalam hal ini langkah hisap terbagi dua, yaitu semprotan langsung dan semprotan tidak langsung. Semprotan langsung adalah bahan bakar akan dimasukan kedalam silinder melalui injector bahan bakar apabila udara telah selesai di kompres, sedangkan semprotan tidak langsung adalah bahan bakar dan campuran udara dimasukan melalui katup masuk. langkah hisap selesai
Langkah Kompresi
langkah kompresi dilakukan pada saat torak bergerak dari TMB menuju TMA, dan akan mengkompres udara dan bahan bakar didalam silinder untuk menyalakan bahan bakar yang ada didalam silinder
Langkah Usaha
langkah usaha terjadi pada saat bahan bakar dinyalakan dengan cara rasio kompresi yang sangat tinggi dan terjadi ledakan yang mendorong torak menuju TMB, katup buang membuka
Langkah Buang
langkah buang dilakukan pada saat torak bergerak menuju TMA, dan katup buang terbuka, maka torak akan mendorong sisa pembakaran menuju katup buang
Demikian prinsip kerja Motor Bensin dan Motor Diesel, semoga informasi bermanfaat bagi para pembaca

